Sungai Penuh (MAN 1) – Dalam mewujudkan Panca Prestasi Madrasah yang dicanangkan oleh Menteri Agama khusus bidang seni dan budaya, MAN 1 Sungai Penuh kembali mengadakan EKSPO BERPRESTASI. Kegiatan yang diselenggarakan dari tanggal 18 sampai 20 Meidi Auditorium MAN 1 ini bertujuan untuk mengembangkan kreatifitas anak bangsa. Adapun bentuk kegiatannya adalah lomba lagu daerah dan irama padang pasir, tari kreasi, dan desain poster pendidikan antar guru dan siswatingkat SMP dan MTs se-Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci.
EKSPO BERPRESTASI 2013 diawali dengan kegiatan Liga Sepak Bola, Volley Ball, Bulu Tangkis dan Sepak Takraw antar siswa MAN 1, kemudian dilanjutkan dengan Pentas Seni dan Pameran Hasil Kreatifitas Siswa. Lebih lanjut dijelaskan bahwa kegiatan EKSPO BERPRESTASI kali ini target utamanya, disamping silaturahin antar siswa SLTP,juga memperkenalkan secara langsung keberadaan MAN 1 ke calon siswa baru. Dengan harapan siswa berprestasi dan berbakat dari masing-masing SLTP bisa melanjutkan pendidikannya di MAN 1 Sungai Penuh.
Waka Bidang Kesiswaan, Drs. Mirdas, selaku koordinator pelaksana mengungkapkan bahwa dalam rangka memberikan motivasi kepada peserta lomba panitia pelaksana menyediakan beberapa piagam penghargaan, tropi tetap dan tabanas sebesar tujuh juta lima ratus ribu rupiah.
Hasil lengkap lomba EKSPO BERPRESTASI 2013 adalah: Lomba Lagu Daerah dan Irama Padang Pasir untuk Siswa: Juara 1 Pemi Rizki (MTs Hamparan Rawang), Juara II Esa Evioni (SMPN 15 Kerinci), Juara III Fajar Efrizal (MTsN Air Hangat). Lomba Lagu Daerah dan Irama Padang Pasir untuk Guru: Juara 1 Eva Futri Wenti, S.PdI (SMP At-Thayyibah), Juara 2 Renjani, S.PdI (MTsN Model Sungai Penuh), Juara 3 Ilvan Apondra, S.PdI (SMPN 15 Kerinci). Lomba Tari Kreasi: Juara 1 MTsN Air Hangat, Juara 2 SMPN 15 Kerinci, Juara 3 MTsN Model Sungai Penuh. Lomba Desain Poster Pendidikan: Juara 1 MTsN Danau Kerinci, Juara 2 MTsN Model Sungai Penuh, Juara 3 MTsN Hamparan Rawang. (ALF)
0 komentar:
Posting Komentar